Monday, 21 October 2019

Alasan Generasi Milenial Perlu Kerja di Perusahaan Sebelum Mulai Buka Usaha


Zaman sekarang memang banyak orang yang memutuskan untuk tidak bekerja di perkantoran demi mengejar passion dalam memulai usaha. Mungkin bagi sebagian orang yang memang berasal dari keluarga pengusaha yang telah memiliki modal berlimpah serta cukup memiliki kesiapan mental dapat segera merealisasikannya.



Tapi, sebenarnya ada beberapa alasan yang menguntungkan jika kamu tetap mencoba bekerja di suatu perusahaan sebelum memutuskan untuk mulai usaha. Nah, berikut penjabarannya :

1. Banyak Relasi
Jika kamu pernah memiliki pengalaman sebagai pegawai di suatu perusahaan, kamu pastinya akan dipertemukan oleh beberapa rekan kerja dari beragam posisi dan daerah. Dengan lebih mengenal satu sama lain, maka akan mempermudah dalam menentukan strategi awal dalam pemasaran usahamu. Jadi bisnismu bisa dikelola dengan tujuan bisa menjaring banyak khalayak dan diterima di setiap daerah yang telah kamu pelajari masing-masing karakter sebelumnya.

2. Paham Manajemen
Kamu bisa mengintip segala peraturan atau prosedur di setiap bidang perusahaan yang kamu daftarkan untuk bekerja. Pengetahuan tentang sistematika dari perusahaan yang satu dengan perusahaan yang lainnya tentu bisa kamu kombinasikan terutama bagian mana saja dari manajemen tersebut yang sesuai untuk kebaikan usahamu.

3. Komunikatif
Di setiap perusahaan, kamu akan dituntut untuk berkomunikasi dengan baik, tidak hanya dalam ucapan sehari-hari atau informal tapi juga formal. Jika kamu terbiasa berkomunikasi dengan segala karakter lawan bicara, maka kamu akan terlihat lebih komunikatif yang berujung pada pelayanan kepada pelanggan-pelangganmu bisa sesuai dengan harapan.

4. Terampil
Karyawan yang baik tentu saja yang berkompeten, ahli dalam suatu keterampilan. Tak jarang perusahaan bisa memberikan fasilitas berupa pelatihan bersertifikat bagi para pegawainya untuk dapat dipraktikkan pada perusahaan itu sendiri. Nah, kamu bisa manfaatkan pengalaman latihan keterampilan tersebut agar kamu lebih terampil dan menunjang bisnis yang rencana kamu buka.

5. Modal
Modal tidak hanya berupa pengalaman maupun relasi, loh. Modal uang adalah yang terpenting untuk memulai usaha karena bisnis itu pada dasarnya akan lebih nyaman dan berjalan lancar jika dibangun berdasarkan dana yang kamu peroleh sendiri.

Nah, begitulah kira-kira manfaat yang akan kamu terima jika kamu memutuskan untuk bekerja di perusahaan terlebih dahulu hingga tiba saat yang tepat untuk memulai usaha. Kamu juga bisa mencoba memulai usaha berbasis online terlebih dahulu, misalnya dengan menjadi seller di beberapa marketplace yang saat ini mulai marak dengan memanfaatkan metode praktis serta teknologi yang kian canggih. Tambahan lagi, siapa tahu bekerja di perusahaan malah bisa berbarengan dengan menjalankan usaha sebagai tambahan penghasilan. Asyik kan?



No comments:

Post a Comment

Ingin Tubuh Tetap Fit? Lakukan 8 Olahraga Simpel Ini Tanpa Harus Keluar Rumah

Olahraga secara teratur sangat penting untuk menjaga postur tubuh tetap proporsional serta membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh agar...