Wednesday 17 October 2018

Melirik Cushion Lokal dan Perbandingannya

Pasti sudah pada ga asing sama apa yang disebut cushion. Cushion yang semula dipopulerkan oleh negeri asal gingseng, Korea Selatan, perlahan-lahan dari beberapa perusahaan kosmetik Indonesia mulai gencar mengeluarkan produk ini. Pencetus produk cushion di Indonesia misalnya saja adalah Mizzu Aqua Glam Rock Foundation dan juga Mineral Botanica Air Cushion Foundation.

Alasan cushion begitu disenangi kaum perempuan selain karena mudah diaplikasikan ke wajah, ternyata juga dilihat dari  kemasannya yang sangat praktis dengan bentuknya yang sudah berupa compact dilengkapi dengan kaca dan sponge khususnya. Selain itu, isi dari cushion juga terbilang inovatif karena sudah mencakup beberapa kebutuhan dan manfaat dalam satu kemasan seperti foundation, bedak, dan juga sunscreen.

Cushion yang saat ini sedang aku pakai dan akan dibahas di sini bukan dari kedua produk lokal yang disebutkan di atas ya, melainkan masih produk lokal juga tapi terbilangnya adalah generasi yang keluar setelahnya yakni, Esenses Skin Perfecting Cushion dan Moiskin V-CO Cushion. Walau masih terbilang cukup baru, pada kenyataannya kedua cushion tersebut bisa dinyatakan langsung nge-hits karena banyaknya kecintaan para penggila kosmetik pada produk cushion menjadikannya tidak pernah sepi peminat. Nah, selanjutnya akan aku bahas kedua cushion ini.

1. Esenses Skin Perfecting Cushion 

Cushion jebolan Aulia Cosmetic ini tidak kalah dengan produk dari Korea. Selain aman dan sudah memperoleh izin BPOM, warna creamnya cocok dan telah disesuaikan untuk kulit wanita Indonesia pada umumnya. Cushion Esenses ini terdiri dari 3 pilihan warna seperti: (1). Warm Light, dikhususkan untuk kulit kamu yang cenderung putih, (2). Natural, yang cocok banget diaplikasikan ke warna kulit cerah atau kuning langsat, kemudian (3). Creamy Beige, memang diperuntukkan ke kamu yang kulitnya agak gelap kecoklatan atau sawo matang.

Kelebihan dan keunggulan Esenses Skin Perfecting Cushion adalah harganya yang sangat terjangkau daripada produk Korea manapun. Budget yang dibutuhkan untuk pembeliannya adalah kurang dari 100 ribu saja. Cushion dengan netto 15 gram ini dihargai sekitar Rp. 79 ribu, dan asiknya lagi bahkan sudah tersedia kemasan refill yang bisa kamu beli dengan harga sekitar Rp. 49 ribu. Walau harganya ekonomis, hasilnya tetap perlu ancungan jempol alias masih oke banget. Jadi ga ada salahnya untuk kamu yang mau coba beli Esenses Skin Perfecting Cushion. Fungsi utamanya sebagai Color Control Cream sehingga dalam 2-3x 'tap' saja ternyata sudah mampu menutup noda hitam bekas jerawat sekaligus meratakan warna kulit wajahmu. Malahan jika kulit wajah kamu tanpa ada noda bekas jerawat atau flek hitam, cukup sekali 'tap' pun tampilan wajahnya bakalan sudah terlihat bedanya.  



Esenses Cushion dengan warna Creamy Beige

Berhubung warna kulitku yang sawo matang, makanya aku pilih shade yang Creamy Beige. Hasilnya semi matte bahkan bisa matte. Untuk kondisi kulitku yang berminyak, tanpa bedak taburpun hasilnya natural sempurna. Pori-pori lumayan ter-cover, dan cukup tahan lama yakni bisa tahan sekitar 5-8 jam tergantung seberapa banyak pemakaiannya. 

Produk Esenses Skin Perfecting Cushion sudah mengandung UV protection dengan adanya zinc oxide pada komposisinya. Jika ingin menggunakan tambahan sunblock sebagai antisipasi menghindari munculnya flek hitam akibat terlalu sering terkena sinar matahari menurut aku masih bisa dimaklumi, karena hasil setelah menggunakan krim pagi maupun sunblock hasilnya tetap soft atau natural.

2. Moiskin V-CO Cushion

Moiskin merupakan perusahaan yang bergerak di bidang kecantikan, selain skincare ternyata Moiskin juga tidak mau ketinggalan mengeluarkan produk kekinian yang berupa EE Cushion Whitening. Moiskin sudah lulus BPOM dan mengunggulkan bahan alami sehingga tidak menimbulkan efek samping. Salah satu bahan utamanya yakni V-CO, Virgin Coconut Oil.

EE cushion dari Moiskin kemasannya 15 gram dengan harganya yang menurutku cukup mahal yaitu Rp. 210 ribu.  Walaupun sekelas dengan harga cushion dari Korea, sayangnya Moiskin EE Cushion ini belum tersedia kemasan refill. Jadi kalau cushion tersebut habis dan kamu memutuskan repurchased, harus siap merogoh kocek yang ga murah. Cushion seharga itu tercipta karena bahan alaminya yang fokus untuk mencerahkan serta memberikan manfaat melembabkan daripada mengcover noda hitam pada wajah, jika kamu memiliki banyak flek hitam atau noda bekas jerawat, EE cushion ini kurang menutupnya secara maksimal.  Namun dengan pemakaian rutin malah bisa membantu memudarkan spot hitam bekas jerawatnya secara perlahan. 

Bedak kekinian Moiskin tidak ada pilihan warna karena dinyatakan cocok untuk segala warna kulit. Untukku pribadi, setelah pemakaian hasilnya tampak matte dan natural seperti tidak mengenakan make up, walaupun memang benar noda hitam bekas jerawatnya masih terlihat jelas tapi wajah aku terlihat lebih glowing bukan berminyak. Selain melembabkan dan mencerahkan dari kandungan moisturizer, cushion ini juga sudah mengandung SPF. Dan satu lagi, saat pemakaian bakalan tercium aroma alami menyegarkan.  

Moiskin EE Whitening Cushion

Begitulah info kedua cushion yang sudah aku coba pakai selama 2-3 bulan terakhir. Sekarang aku mau tarik kesimpulan perbandingan dari keduanya ya, sebagai berikut : 

  • Dari segi packaging, Esenses Cushion lebih simpel sedangkan Moiskin Cushion lebih terkesan elegan karena warnanya yang putih bersih dilapisi pinggiran yang keemasan. Desain atau cetakan tulisannya pada Esenses Cushion mudah sekali pudar sedangkan Moiskin Cushion lebih awet karena lapisan compact yang dipilih dengan kualitas yang baik. Sponge-nya hampir sama baiknya dengan daya serap yang sama-sama tanpa cela.
  • Dari segi benefit, kalau kamu mau cushion dengan coverage maksimal, yang bisa menutup spot dan flek hitam dengan beberapa kali tepukan, maka aku saranin menggunakan Esenses Cushion karena kandungan foundation lebih terlihat. Sedangkan jika wajah kamu tanpa masalah seperti bekas noda hitam serta ingin efek cerah dan glowingnya, EE cushion dari Moiskin bisa jadi pilihan kamu. Terlebih lagi untuk kamu yang tidak bisa dibilang belia lagi atau usia 30 tahun ke atas, EE cushion adalah pilihan yang aku rekomendasikan karena manfaat anti aging yang lebih baik. 
  • Dari segi harga, dengan budget yang minimalis, aku rasa beli Esenses Cushion juga tidak jadi masalah karena hasilnya memang sekelas dengan cushion dengan harga yang lebih mahal. Nah, kalau wajah kamu tidak ada masalah kulit serta cocok dengan bahan alami dari Virgin Coconut Oil, bolehlah nabung dulu demi bisa terbelinya EE Cushion dari Moiskin, karena hasilnya glowing bagaikan artis Korea dan bisa kamu lihat setelah beberapa menit pemakaiannya.

Okeh, dari kedua cushion tersebut kalau aku mau info yang mana yang pilihanku maka akan aku jawab keduanyaaaaaaa!. Baik Esenses Cushion maupun EE Cushion Moiskin memiliki tujuan diproduksi untuk memberikan hasil yang berbeda saat dipakai penggunanya. Jika ingin tampilan yang semi matte dengan tingkat coverage yang baik apalagi jika bekas jerawat kayak aku yang akibat faktor hormon sehingga sering timbul dan hilang, maka aku akan gunakan Esenses Cushion. Sedangkan jika muka aku lagi bersih tanpa ada noda jerawat, ingin tampilan natural, dan wajah agar terkesan lebih lembut, lembab, serta kinclong maka aku akan poles dengan EE Cushion Moiskin.

Sampai di sini, aku mau kasih info juga bahwa tulisan ini benar-benar hasil dari aku pribadi. Bagaimana hasil kedua produk tersebut jika digunakan untuk kalian tentu akan berbeda. So, cocok atau tidaknya di kalian adalah murni karena kondisi kulit wajah seseorang pastinya berbeda-beda. Jika kamu ada saran, mau koreksi kalimat aku, atau mau kasih tau bagaimana opininya jika kamu sudah pernah menggunakan produk ini, silahkan komen saja di kolom yang sudah tersedia di bawah. Atau bisa juga kalian request produk apa yang perlu aku review, semoga bisa aku bantu selanjutnya. 

Selanjutnya yang akan aku bahas adalah tentang obat jerawat!. Yeaaa, ini dia yang bikin kita para pejuang jerawat suka 'baper' seandainya ada yang nyeletuk "Muka kamu kenapa jadi jerawatan, sih?". Hadoooh, nyesek banget rasanya. Makanya ikuti terus blog yang bakal aku update selanjutnya ya, Guys. See yaa..









2 comments:

  1. Hai Mbak, salam kenal.. dr dulu aku pgn bgt beli cushion tp blm ksampean krn stok make up msh banyak haha. udh pernah coba mizzu atau botanicanya blm mbak? dibandingkan sama korea punya mending mana? :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Salam kenal say, untuk mizzu aku mikir keras karena kemasannya agak 'gemuk'alias cukup gede dr cushion biasanya jadi merasa gak simpel dibawa. Kalo botanica mungkin next aku coba. So far produk korea di wajahku memang terlihat oke tapi terkadang terlalu terang di aku yang kulitnya sawo matang makanya brand lokal juga gak kalah kok, sudah banyak merknya & disesuaikan dgn kulit nusantara.

      Delete

Para Blogger Pasti Paham, Berikut 5 Alasan Blog Pribadi Tak Kunjung Update

 “Kok blog kamu jarang update , emang udah enggak aktif lagi, ya?” “Ngakunya blogger, tapi kok blog kamu malah jarang ter- update , sih?” ...