Wednesday 28 February 2024

Para Blogger Pasti Paham, Berikut 5 Alasan Blog Pribadi Tak Kunjung Update

 “Kok blog kamu jarang update, emang udah enggak aktif lagi, ya?”

“Ngakunya blogger, tapi kok blog kamu malah jarang ter-update, sih?”

Sejatinya para blogger, entah yang memiliki blog berbayar maupun gratis, pastinya bakal merasa tertohok ketika mendapati hantaman komentar semacam itu. Padahal, tidak sedikit blogger yang langsung tersadar akan realita bahwa tidak hanya jarang melainkan merasa memang sempat menghilang tidak menulis konten di blog pribadinya hingga berbulan-bulan lamanya.

Lalu, apakah ada dampak positifnya? Tentu saja ada. Misalnya, blogger tersebut bisa langsung intropeksi diri secepatnya. Terlebih lagi, rutin menulis konten di blog merupakan impian terbesar oleh hampir seluruh blogger di dunia terutama jika menjadikan blognya sebagai akses atau sumber penghasilan utama. Walaupun demikian, sebenarnya ada beberapa alasan yang lumrah tapi tidak bisa disepelekan jika blog pribadi tak kunjung update untuk waktu yang cukup lama seperti yang akan dijabarkan berikut :  

1. Kurangnya Motivasi

Kurangnya motivasi merupakan salah satu faktor timbulnya rasa malas untuk melakukan suatu aktivitas termasuk menulis konten di blog. Hal yang sebenarnya dinilai tidak bertanggungjawab ini bisa jadi karena blogger yang terlalu sering menunda-nunda untuk menetapkan tujuannya dalam menulis konten sehingga blog tak kunjung dibuka alias terlupakan begitu saja.

2. Kehabisan Ide

Ada saatnya blogger kehabisan ide untuk melanjutkan tulisannya. Fenomena ini sangat populer disebut writer’s block. Kondisi ini sangat mungkin dialami bahkan bisa cukup berbahaya jika blogger tersebut sampai mengalami depresi dan kebingungan akut ketika menyadari menulis satu atau dua kata saja bisa membutuhkan waktu yang cukup lama.

Writer's Block (freepik.com/free-vector)

3. Kondisi Tubuh Tidak Fit

Jika blogger sudah mendapati tenaga berkurang karena sakit, istirahat adalah cara yang paling benar untuk dilakukan demi pemulihan yang lebih cepat. Rasanya percuma sekali memaksakan kehendak untuk menulis di blog tapi keadaannya sama sekali tidak memungkinkan untuk merangkaian kalimat-kalimat yang indah dan satu-kesatuan di blog. Sayangnya, banyak pula blogger yang berakhir terlalu nyaman beristirahat setelah sembuh sehingga blog malah kelamaan tak digubris lagi.

4. Menemukan Hobi Baru

Biasanya blogger mendadak lupa menulis konten lagi jika mendapati ada serangan hobi-hobi baru yang dapat mengalihkan dunianya sehingga merasa lebih menarik untuk dilakukan setiap hari selain melanjutkan komitmennya menulis di blog. Misalnya saja ketika menerima hasutan drama-drama Korea atau Cina terbaru yang membuatnya lebih memilih menontonnya secara maraton daripada menulis di blog. Ketika menerima ajakan olahraga demi menurunkan berat badan sehingga tanpa sadar lebih terpacu mencari jadwal dan mencari koleksi alat-alat olahraganya. Ketika ada beberapa sahabat yang memuji masakannya sehingga malah lebih senang mencari resep-resep makanan baru untuk dimasak setiap harinya, dan masih banyak lainnya.

5. Kesibukan Rutin

Biasanya sempitnya waktu luang karena aktivitas rutin yang tak bisa ditinggalkan menjadi penghambat blog bisa segera update. Misalnya saja, memiliki pekerjaan penuh waktu, mengurus kebutuhan anak-anaknya di rumah, dan hal penting lainnya yang tak bisa ditinggalkan untuk kepentingan tertentu.

Jadi, itulah 5 alasan yang mendasari blog pribadi jarang ter-update. Kira-kira ada hal lainnya yang  bisa menjadi alasan menunda menulis blog hingga jangka waktu yang lama?.

 

Tuesday 5 December 2023

Musim Hujan Telah Tiba, 4 Hal Wajib Kamu Lakukan Untuk Mengatasi Kulit Kering

 

Akhir-akhir ini memang cuaca sedang sangat tidak menentu. Ketika siang teriknya sangat panas menyengat sedangkan ketika sore menjelang malam mulai turun hujan rintik-rintik bahkan deras sekali. Perubahan suhu yang cukup drastis bisa menimbulkan pengaruh yang kurang menyenangkan bagi kulit. Misalnya saja kulit terlihat terlalu kering, kelembapan berkurang, dehidrasi, dan sebagainya.

Bila kulit terutama pada area wajah mulai terlihat kering dan tidak segera diatasi, khawatirnya malah akan menyebabkan masalah kulit yang lebih serius seperti gatal-gatal, kusam, timbul tanda-tanda penuaan dini seperti bintik-bintik hitam maupun keriput.

Oleh karena itu, akan lebih baik untuk selalu menjaga Kesehatan kulit dan menjaganya tetap lembap terutama ketika memasuki musim hujan. Berikut adalah beberapa tips agar seluruh kulit termasuk wajah tetap sehat dan terawat dengan maksimal.

Wanita setelah mengenakan pelembap wajah. Pic by: freepik.com
 

1.       Rutin Menggunakan Pelembap

Rajin gunakan pelembap setiap pagi dan malam setelah wajah dalam dalam keadaan bersih adalah resep andalan untuk meningkatkan penyimpanan cairan kulit sehingga kelembapannya terjaga.

Pakailah pelembap wajah di pagi, siang, dan malam menjelang tidur, serta tidak lupa gunakan pelembap khusus area badan secukupnya agar tidak bersisik atau mengelupas karena bisa mengganggu aktivitas apalagi jika timbul rasa gatal dan perih.

2.       Kurangi Pemakaian Air Panas Ketika Membersihkan Kulit

Mencuci wajah maupun mandi yang terlalu sering menggunakan air hangat atau bahkan terlalu panas bisa menghilangkan kelembapan alami pada kulit. Jika cuaca tidak terlalu dingin, usahakan untuk mencuci wajah dan mandi dengan air dingin cukup 2 kali dalam sehari karena terlalu sering pun sangat tidak disarankan.

Bedakan pula sabun khusus wajah dan badan karena pasalnya kandungan pH sabun untuk kulit wajah dan badan tergolong berbeda. Lalu pilih kandungan sabunnya yang cocok untuk kondisi kulit yang kering.

3.       Perbanyak Minum Air Putih

Perawatan kulit tidak akan maksimal jika hanya difokuskan pada faktor eksternalnya saja. Kulit juga membutuhkan kelembapan kulit secara internal dengan cara konsumsi air putih yang cukup.

Menurut Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, orang dewasa disarankan minum air putih sebanyak 8 gelas atau sekitar 2 liter air  putih dalam sehari karena kekurangan cairan pada tubuh bisa mengakibatkan kulit bertambah keriput dan tampak tidak berseri.

4.       Cukupi Kebutuhan Nutrisi Kulit

Selain mengkonsumsi air putih, perbanyak juga makan makanan yang kaya asupan vitamin A, C, D, E, Zink, Asam Omega-3, kolagen, probiotik dan asupan bergizi lainnya untuk menambah kebutuhan nutrisi yang baik untuk kulit secara internal.

Kurangi cemilan berminyak namun perbanyak santapan buah-buahan yang mengandung vitamin C dan E seperti jeruk, semangka, jambu, alpukat, dan sebagainya yang dipercaya melembapkan kulit serta melindunginya dari paparan radikal bebas.

Itulah beberapa tips yang dapat dilakukan demi mengatasi kulit kering dan tentunya bisa diterapkan sehari-hari dengan mudah. Jangan lupa juga untuk tidur yang cukup dengan jam yang teratur agar tubuh tetap fit menghadapi musim hujan.

 



Saturday 13 May 2023

6 Tipe Wanita Ideal Ini Wajib Kamu Pertahankan Hingga ke Jenjang Pernikahan


Seorang pria sedang melamar wanita terkasih. (https://www.pexels.com/id-id/@caleboquendo/)

Setiap pria pasti memiliki tipe idaman yang tidak hanya dilihat dari fisik tapi juga sifat-sifat yang berkualitas demi menjalin rumah tangga yang harmonis. Wanita ideal itu memang sebagai kunci masa depan keluarga yang dapat dipercaya dalam menentukan segala hal termasuk mendidik dan membesarkan anak-anak.

Jika kamu mencari teman hidup, sebaiknya fokus kepada pencarian wanita karena karakternya daripada hanya sekedar memandang wajah yang cantik atau tubuh yang indah. Oleh karena itu, 6 tipe wanita idaman berikut yang harus para pria pertahankan hingga ke jenjang pernikahan : 

1. Ramah 

Wanita yang ramah namun tetap bisa menjaga dirinya sendiri dinilai idaman para pria. Walaupun ia diejek atau dijadikan objek gosip oleh teman-temannya, ia bisa berhati mulia dan santun tanpa terpancing emosi hingga meledak-ledak.

2. Bertakwa dan Penuh Syukur

Sangatlah mudah mengucapkan kata-kata syukur tapi belum tentu mampu menjalankannya. Wanita yang mampu menerima apa adanya akan senantiasa bersyukur dan tidak berlebihan dalam memenuhi segala kebutuhannya. Hidup penuh rasa syukur memang memerlukan kesiapan dan kebesaran hati yang belum tentu semua orang bisa penuhi. Jika kamu menemukan wanita yang penuh syukur pertanda ia adalah idaman kaum pria dan kamu harus bisa mengambil hatinya.

3. Pandai Mengatur Keuangan

Di zaman yang serba cepat dan mengandalkan perekonomian yang baik ini, akan sangat bijak jika wanita yang kamu percayai harus bisa meyiasati keuangan untuk hidup yang lebih sejahtera. Mengatur keuangan yang dimaksud tidak harus pelit namun harus bisa menempatkan pengeluaran sesuai dengan hal-hal yang paling mendasar. 

Wanita yang boros apalagi hanya bisa menghamburkan uang untuk foya-foya dianggap bukan idaman. Jika kamu menemukan wanita yang mengerti tentang pentingnya berinvestasi, sudah dapat dipastikan jika ia adalah pasangan yang ideal untuk dipinang.

4. Mandiri

Pada kenyataannya, banyak pria yang sangat menginginkan memiliki pasangan yang mandiri dan tidak terus-terusan bergantung atau manja dalam segala hal. Wanita mandiri bisa mendukung dan membantu mewujudkan impian yang menjadi cita-cita bersama. 

5. Sederhana

Wanita yang sering tampil mewah memang terlihat berkualitas namun akan lebih ideal jika ia paham untuk menempatkan diri sesuai situasi dan kondisi. Wanita sederhana tidak menempatkan penampilan di atas segala-galanya karena ia paham karena kecantikan dalam hati itu jauh lebih penting. 

6. Humoris

Wanita  yang humoris dan bisa membuat pasangan tertawa setiap hari ternyata ideal bagi para pria dikarenakan dengan tertawa maka bisa membuat hidup lebih sehat, hati tenang, dan penampilan tetap terlihat awet muda. Akan sangat menyenangkan jika setiap pria memiliki wanita periang dalam hidupnya agar jika hari-harinya sedang suram maka akan terobati hanya dengan tawa canda.

Itulah 6 tipe wanita yang diidam-diidamkan oleh kamu pria. Ladies, apakah kamu salah satu yang memiliki tipe seperti yang disebutkan di atas? 

 

Sunday 7 May 2023

Alasan Ibu Terkesan Galak di Rumah. Anak-anak Nakalkah?

Ilustrasi seorang ibu sedang marahi anaknya. (https://id.pngtree.com/ingimage)

 

Menyandang status sebagai seorang ibu bukanlah perkara gampang apalagi peran ganda yang seringkali dibebankan olehnya. Biasanya seorang ibu dituntut harus bisa melakukan banyak peran seperti koki, baby sitter, cleaning service, petugas laundry, dan lain sebagainya. 

Banyaknya beban yang harus dikerjakan seorang ibu menyebabkan ia sangat mudah marah. Dan bahayanya lagi, ketika marahnya sudah menjadi sangat tidak terkendali hingga akhirnya ia tanpa sadar bisa meluapkan emosinya ke buah hati. Tentu saja ibu yang baik akan segera tersadar dan merasa bersalah karena telah melampiaskan kekesalan kepada anak walaupun pada kenyataannya hanya menjumpai kenakalan pada umumnya yang sesungguhnya bisa dimaklumi.

Berikut ini adalah beberapa alasan ibu meluapkan amarahnya ke anak : 

1. Stres 

Tidak hanya para ayah yang stres dengan pekerjaannya di kantor, para ibu rumah tangga juga sangat gampang mengalami stres dengan segala rutinitas di rumah yang tiada hentinya seperti memasak, membersihkan rumah, mencuci dan menyetrika pakaian, mempersiapkan segala kebutuhan anak, dan masih banyak lainnya.  

2. Kebutuhan Tak Terpenuhi 

Mungkin saja masih ada yang mengira jika kebutuhan seorang ibu baik di dalam maupun luar rumah akan terpenuhi segalanya. Namun faktanya, menjadi seorang ibu ternyata lebih banyak mengenyampingkan kebutuhan pribadi demi kepentingan anaknya sehingga ia bahkan tidak memiliki cukup waktu untuk beristirahat serta menu makanan yang baik.

Kurangnya waktu istirahat serta nutrisi yang kurang terpenuhi dengan baik biasanya membuat emosi menjadi tidak stabil sehingga ibu menjadi lebih mudah kesal akan hal-hal remeh. 

3. Putus Asa

Ada kalanya seorang ibu merasa dirinya gagal atau putus asa saat mengurus anak di rumah. Terlebih lagi dengan adanya rasa sungkan untuk berkeluh-kesah atau meminta bantuan kepada orang lain karena khawatir malah dianggap tidak pantas menyandang status ibu. Karena perasaan inilah yang menjadi penyebab seorang ibu sering memperlihatkan amarahnya kepada anak di rumah.

4. Kecewa

Ibu yang sering marah biasanya juga disebabkan karena dikecewakan oleh hal-hal lumrah pada kehidupan berumah tangga. Misalnya, jika menemukan ada tetangga toxic yang suka berbicara negatif, anaknya yang suka melakukan kecerobohan di rumah berulang kali atau bahkan bayi mungilnya yang tak hentinya menangis, atau lain sebagainya. 

Seorang ibu yang terlalu kecewa karena tidak adanya yang peduli dengan nasihat atau keluhannya menjadi salah satu penyebab ia gampang marah di rumah.

5. Jenuh

Aktivitas seorang ibu rumah tangga pada umumnya seringkali berakibat kurangnya kebutuhan dasar seperti tidur yang cukup, makan yang teratur terlebih lagi memikirkan untuk tetap berinteraksi ke luar rumah. Rasa jenuh dalam kehidupannya itulah yang membuat seorang ibu menghadapi kesulitan dalam mengontrol emosi terutama kemarahan.

Nah, dari beberapa alasan ibu sering marah di rumah tersebut di atas, maka kamu bisa mengetahui bahwa faktor utamanya ternyata bukan karena anak yang tidak bisa diatur atau nakal saja melainkan karena kebutuhan dasar seorang ibu yang semakin terkikis dan tidak ada satu pun yang mampu memahaminya. 

Semoga informasi ini bermanfaat bagi kita semua demi suasana hati ibu yang bahagia dan jauh dari kemarahan di rumah atau dimanapun.

 

Tuesday 11 April 2023

Semakin Dewasa Semakin Sadar Pentingnya Self Healing. Tidak Harus Berlibur!

 

Biasanya, orang-orang yang berada di fase menuju ke kedewasaan akan menyadari pentingnya self healing. Self healing adalah penyembuhan diri setelah melewati beberapa tahun pengalaman kehidupan, peristiwa yang membekas di hati atau pikiran, bahkan terkadang peristiwa yang bisa cukup menyakitkan sehingga membutuhkan waktu dalam proses pemulihannya.

Tak sedikit masyarakat yang menyatakan self healing harus dilakukan dengan cara berlibur atau rekreasi yang bisa menguras isi tabungan. Padahal, tubuh dan pikiranmu sebenarnya telah mengeluarkan sinyal-sinyal ingin beristirahat tanpa harus mengkhawatirkan tentang keuangan. 

Semakin dewasa, kamu akan memahami bahwa terlalu giat bekerja akan menjadi tiada artinya jika tubuh dan pikiran terlanjur lelah menanggung beban kehidupan demi menuntaskan segala tanggung jawab sesuai perannya masing-masing. Memang tak ada salahnya bekerja mencari rezeki, namun tak ada salahnya pula berlibur sesekali demi menikmati hasil dan jerih payah selama ini. 

Dengan banyaknya masyarakat yang mulai peduli dengan kesehatan mental dan juga fisik, adapun beberapa self healing anti mahal bahkan bisa dilakukan dengan mudah di rumah maupun dimana saja sesuai tingkat kenyamanan masing-masing individu : 

1. Meditasi 

Kamu bisa melakukan meditasi berupa latihan pemusatan pikiran hingga kembali jernih dan damai sehingga jiwa dan ragamu bisa maksimal berproduktivitas. Praktik ini biasanya akan terasa sulit bagi orang-orang yang belum terbiasa namun bisa sangat berguna jika kamu sudah menemukan waktu dan cara-cara yang tepat dalam bermeditasi.

Kamu cukup duduk tegak bersila dengan tenang, memejamkan mata, dan mengatur pernapasan hingga 10-30 menit. Meditasi bisa kamu lakukan di salah satu ruangan rumah atau di tempat terbuka  lainnya yang menurutmu nyaman.  

Meditasi ( pic: https://livewell.id/) 


2. Perawatan Tubuh 

Perawatan tubuh juga bisa menjadi self healing terbaik karena tubuh yang bersih dan beraroma yang menyegarkan juga bisa merelaksasikan pikiran. Tak perlu perawatan tubuh yang mahal atau harus ke salon kecantikan, kamu bisa mandi air hangat di rumah menggunakan sabun aromaterapi favoritmu, memakai masker wajah atau lulur tubuh dari bahan-bahan alami yang bisa kamu racik sendiri di rumah, serta melakukan creambath agar rambut lebih sehat bercahaya.

3. Mencoba Aneka Resep Masakan Baru

Hobi memasak? Membuat menu masakan dari resep-resep baru juga tak kalah menyenangkan. Beberapa orang memang bisa melampiaskan kemarahan dengan banyak makan. Tapi, kamu akan lebih produktif jika menyajikan menu makanan sehat versi buatanmu sendiri. Tentu saja hasil masakan yang kamu makan bisa meredakan stres sekaligus ada perasaan bangga karena berhasil memasak menu baru untuk mempercepat proses self healing. 

4. Maraton Drama dan Film Favorit

Malas gerak sekali-sekali juga bisa dimaklumi apalagi untuk proses self healing. Kamu cukup menyediakan beberapa pilihan drama atau film yang bisa kamu tonton secara maraton di rumah. Jangan lupa sediakan juga beragam cemilan dan minuman sehat favoritmu untuk menemanimu nonton maraton seharian. 

5. Bermain Games

Berhentilah bekerja sejenak dan lakukan hal-hal yang meyenangkan termasuk bermain game online. Banyak yang bilang game online merupakan aktivitas yang memiliki sisi negatif, padahal banyak sekali manfaat yang bisa kamu dapatkan juga.

Dengan bermain game online, selain bisa self healing karena kamu bisa mengusir rasa jenuh dan stres dengan membiarkan luapan emosi negatif, menanamkan pikiran dan strategi untuk menang, sekaligus dapat meningkatkan sosialisasi dalam bekerja sama di dunia maya.

6. Tidur Cukup

Self healing yang mudah dilakukan adalah mencukupi waktu tidurmu. Jumlah tidur terbaik adalah 9-10 jam untuk remaja dan 7-8 jam untuk orang dewasa. Dengan tidur yang cukup akan membantu jasmani dan rohani berfungsi secara efisien.  

Wanita tidur ( pic : pixabay.com/Claudio_Scott ) 

Nah, itulah 6 self healing anti ribet dan mahal yang bisa kamu lakukan demi suasana hati yang tenang dan damai. Selama mencoba, ya.



Monday 6 March 2023

8 Skills Ini Kiat Sukses yang Wajib Dimiliki Sebelum Usia Bertambah Tua

Communication Skill (by.tirachardz, www.freepik.com)

Tidak ada satu pun orang yang ingin kehidupannya dipenuhi dengan hal-hal sulit tanpa ada canda tawa terutama ketika kamu sedang enak-enaknya menikmati masa muda. Jika tidak melakukan persiapan-persiapan yang tepat untuk masa depan, bisa saja kamu akan menyesal karena tidak bisa santai di hari tua demi tetap memenuhi kebutuhan hidup.

Oleh karena itu, berikut 8 skills yang bisa menjadi penyelamatmu agar dapat menikmati masa tua sebagai berikut: 

1. Perbanyak Relasi
Semakin luas lingkup pertemananmu maka akan semakin luas pula koneksimu untuk memperoleh ilmu maupun untuk berbagi segala hal dengan orang lain. Bertemanlah dengan siapa saja tapi tetap harus seleksi mana yang pantas menjadi kawan maupun lawan. Jika nanti relasimu sudah meluas, peluangmu untuk memperbesar usaha di hari tua bisa saja lebih besar.

2. Manajemen Waktu 
Ibaratkan waktu adalah uang karena setiap kamu melakukan suatu aktivitas pasti dengan harapan dapat berjalan secara efisien dan tidak sia-sia. Kamu wajib mengetahui susunan prioritas sehingga segala pencapaiannya bisa berakhir maksimal dan selesai pada waktunya. Dengan demikian, kamu sudah tidak perlu memusingkan hal-hal besar di masa tua karena prioritasmu sudah diselesaikan lebih awal.

3. Manajemen Finansial 
Kelolalah tabungan dengan baik setelah kamu sudah memasuki dunia bekerja. Memang akan sangat nikmat jika hasil kerja keras dipergunakan untuk hal-hal yang menyangkut kesenangan. Tapi alangkah baiknya jika penghasilan juga dikontrol dengan perencanaan investasi selain untuk dana darurat juga masa pensiun. 

4. Resilien 
Kamu harus memiliki daya juang serta kepercayaan diri bahwa segala hal baik atau buruk yang sedang dihadapi adalah suatu pembelajaran dan tentunya akan menghasilkan pengalaman yang berguna di masa depan. 

5. Komunikasi 
Dalam dunia bekerja, kemampuan berkomunikasi mutlak diperlukan. Contohnya saja kemampuan dalam menjalin hubungan antar karyawan maupun dengan para atasan maupun ketika hendak mempresentasikan suatu laporan. 

6. Menulis 
Tak hanya komunikasi herbal, ternyata kemampuan non verbal seperti menulis juga tak kalah pentingnya. Tak sedikit orang yang memutuskan mengeluarkan pundi-pundinya untuk mencari jasa penulis untuk sebuah makalah, esai, maupun artikel padahal sebenarnya bisa saja dilakukan secara mandiri asal ada niat dan pemahaman.

Tak sedikit dari para pensiunan yang berakhir menikmati masa tua dengan menciptakan hasil karya berupa tulisan, bahkan bisa juga menambah penghasilan yang nominalnya tidak disangka-sangka.

7. Adaptasi Ikuti Tren
Era internet seperti sekarang ini, kamu dituntut harus bisa beradaptasi secara cepat karena tren selalu berganti mengikuti apapun yang sedang diberitakan di beragam media. Minimal, jangan sampai tidak paham penggunaan media sosial atau hal-hal terkait pencarian lowongan pekerjaan karena bisa saja menjadi lahan bisnismu sewaktu-waktu. 

8. Berjualan 
Jika kamu sudah menyadari pentingnya komunikasi dan beradapatasi dalam setiap perkembangkan zaman, tidak mustahil jika kami bisa mencoba berjualan sebagai pekerjaan utama maupun sampingan di masa depan. Ketika kamu sudah menguasai metode memperkenalkan suatu produk dengan cara verbal dan non verbal maka kamu tak akan goyah jika menerima penolakan dari orang-orang yang tidak memerlukan produk yang kamu tawarkan.

Nah, itulah 8 skills yang perlu kamu miliki sebelum menginjak usia 30 tahun ke atas agar masa tuamu bisa lebih tenang dan nyaman. 
 


Sunday 27 November 2022

Hobi Jadi Cuan? Ternyata Tidak Harus Keluar Rumah, Tiru Saja Tips Ini

 

Work from Home (Shutterstock/Creative Lab)

Kemajuan teknologi menjadi salah satu faktor banyaknya pekerjaan yang sangat membutuhkan internet di segala aspek. Bahkan, mencari cuan di sela-sela waktu luang menjadi tidak mustahil walaupun kamu sedang gabut di rumah saja. Jika ada kemauan untuk tetap produktif dalam memanfaatkan hobi, menghasilkan cuan sudah dipastikan bukan sekedar isapan jempol belaka.

Berikut ini adalah beberapa tips profesi yang mudah mencari cuan dari rumah dengan cara memanfaatkan hobi :  

1.  Pengajar Daring

Kamu memiliki keterampilan khusus maupun ilmu pengetahuan yang mumpuni? Sayang sekali jika tak kamu bagikan ke orang-orang yang membutuhkannya. Kamu bisa mengajarkan keterampilan yang kamu bisa kepada mereka secara daring karena sudah banyak sekali aplikasi-aplikasi mengajar yang bisa kamu akses melalui telepon genggam saja. 

2. Penulis

Kamu akan merasakan kepuasan tersendiri apalagi suka menulis dan semua karya tulismu bisa dibaca oleh banyak orang. Terlebih lagi dengan hobi menulismu, ternyata kamu bisa menghasilkan cuan yang sedikit demi sedikit bisa jadi bukit jika kamu tidak ogah-ogahan menulis serta selalu menuangkan ide-ide brilian yang bisa membuat orang tertarik dan penasaran dengan karya-karya selanjutnya.

Kamu bisa menulis apa saja yang disesuaikan dengan minatmu, bisa berupa karya fiksi (novel, cerpen, puisi) maupun non-fiksi (karya ilmiah, jurnal, artikel). Oiya, jika kamu memiliki blog pribadi malah bisa menjadi nilai plus untuk menambah portfolio untuk mendaftarkan diri menjadi penulis lepas di platform berbayar.  

3. Desain Grafis

Semenjak pandemi COVID-19, banyak sekali perusahaan yang mengharuskan karyawannya bekerja dari rumah bahkan hingga sekarang masih ada beberapanya yang memberlakukan sistem seperti itu. Profesi yang juga bisa menghasilkan cuan dari rumah adalah menjadi desainer termasuk dalam bidang desain grafis.

Dengan memanfaatkan kemajuan teknologi dan platform media sosial, banyak sekali peluang mencari cuan jika kamu lihai dalam mendesain logo, situs, iklan, edit foto, dan lain sebagainya. 

4. Animator

Berbakat dalam membuat animasi, film video games, efek visual untuk video-video televisi atau media lainnya? Pekerjaannya ini sangat bisa dikerjakan dari rumah saja, loh! Kamu bisa menjadi pekerja lepas jika tidak ingin berafiliasi dengan agensi tertentu.  

5. Penerjemah

Kamu juga bisa berkarir sebagai penerjemah jika jago bahasa asing. Lokasi bekerjanya bisa saja berubah-ubah tergantung perusahaan tempat kamu bekerja, tapi ada pula yang memutuskan untuk bekerja dari rumah saja.

6. Bisnis e-commerce

Selama ada sambungan internet, kamu bisa juga memulai bisnis berbasis e-commerce dari yang paling mudah adalah memulainya dengan menjadi dropshipper. Dengan begitu, kamu tidak perlu repot harus memiliki stok barang-barang untuk berjualan dari rumah. Produsen yang akan membantumu mengirimkan barang atau jasa dari tempat/gudang penjualannya, sedangkan kamu cukup memasarkannya ke pelanggan melalui aplikasi e-commerce yang kamu pilih tersebut. 

7. YouTuber / TikToker 

Menjadi Youtuber / Tiktoker adalah profesi yang sedang populer beberapa bulan terakhir. Hanya mengandalkan niat dan hobi membuat konten, kamu bisa dengan mudah mencari cuan yang sangat menggiurkan apalagi jika kanal YouTube atau TikTok milik pribadimu sudah besar dan ditonton banyak orang.

Mengandalkan alat-alat yang minimalis seperti telepon genggam serta pencahayaan yang baik, kamu bisa menunjukkan kebolehanmu dalam memasak, menari, menceritakan hal-hal yang menjadi passion kamu seperti menikmati santapan nusantara, bertamasya, dan lain sebagainya. 

Nah, mana saja profesi yang bisa memberimu tips cari cuan dengan mudah sesuai dengan hobimu? Silahkan mencoba, ya.

 

Monday 17 October 2022

Perlunya Menjaga Kesehatan Mental Demi Hidup Tetap Waras

Jangan pernah mengabaikan untuk menjaga kesehatan mental, loh! Karena pada dasarnya kesehatan mental itu sama pentingnya dengan menjaga kesehatan fisik. Fisik yang bugar tentu bisa terpancar dengan sangat jelas ketika mentalnya sudah jauh dari pikiran-pikiran negatif yang dapat menyebabkan depresi, stres, dan gangguan-gangguan mental lainnya. 

Mental yang tidak sehat bisa saja membuat kekhawatiran pada diri-sendiri yang sebenarnya sangat tidak penting dan dapat mengganggu aktivitas sehari-hari. Terlebih lagi untuk kaum muda-mudi zaman sekarang yang segala produktivitas konsentrasinya sudah berbasis kepada teknologi. Semua hal baik dan buruk dari segala penjuru dunia bisa diakses dengan mudah hanya dari media kecil seperti telepon genggam saja. 

Pola hidup tetap waras harus tetap terjaga karena memang sangat berpengaruh kepada tingkah laku, tutur kata, interaksi sosial, pengambilan keputusan, dan hal-hal normal lainnya pada kehidupan bersosialisasi. Orang-orang yang sudah memahami bagaimana menjaga kesehatan mental, biasanya lebih bisa berkontribusi, berkomunikasi, dan memahami medan lapangannya dengan baik karena kualitas hidupnya sudah jauh lebih tenang dan nyaman tanpa memiliki rasa cemas yang berarti. 


(www.pixabay.com)

Jenis-jenis Penyakit Mental

Sebenarnya jenis penyakit mental itu ada cukup banyak, bisa karena trauma masa lalu seperti adanya kasus kekerasan fisik maupun seksual, faktor keturunan, cedera otak, gaya hidup yang tidak sehat, dan sebagainya. Gangguan mental terdiri dari gangguan mental psikotik dan nonpsikotik.  

Gangguan mental psikotik adalah jika penderita tidak bisa membedakan antara realita dengan halusinasi. Contohnya seperti gangguan bipolar, depresi berat, delusi, dan skizofrenia. 

Sedangkan gangguan mental nonpsikotik adalah jika penderitanya tidak mengalami gangguan realita melainkan traumanya korban perasaan atau pola pikir akibat penyimpangan hukum dan norma yang berlaku. Beberapa contohnya seperti depresi, gangguan kecemasan, fobia, serangan panik, dan Obsessive-compulsive disorder (OCD). 

 

Cara-cara Menjaga Kesehatan Mental

Demi bisa berinteraksi secara wajar di tengah lingkungan masyarakat dan terhindar dari segala gangguan mental, berikut beberapa kunci mudah yang bisa langsung diterapkan : 

  • Cintai dan hargai diri-sendiri sebelum melakukan segala hal.
  • Tidak membanding-bandingan diri-sendiri dengan orang lain. 
  • Ada kalanya perlu bersikap masa bodo atas pemikiran "rumput tetangga selalu lebih hijau" dengan cara mensyukuri hal-hal yang sudah dimiliki saat ini. 
  • Usahakan selalu memikirkan segala hal positif di setiap masalah yang ada. 
  • Memiliki cara terbaik untuk mengelola stres yang bisa dimulai dari melakukan hobi, misalnya menulis jurnal, jalan-jalan, bernyanyi, dan sebagainya.
  • Terapkan pola hidup yang sehat dengan makan makanan bergizi, rutin berolahraga, maupun istirahat yang cukup.
  • Lakukan hal-hal yang membuat diri-sendiri bahagia sebelum membahagiakan orang lain.
  • Selektif dalam mencari pertemanan dan pelihara hubungan baik dengan sesama.
  • Jika harus menghadapi masalah berat, hadapilah tapi jangan pernah takut mengutarakan apapun yang membuatmu pikiranmu sibuk sendiri kepada keluarga atau teman yang dipercayai.
  • Setelah semua caranya sudah kamu lakukan, maka berdoa dan meditasi adalah langkah terpenting yang jangan sampai dilewatkan.

Terkadang kita harus mengerti jika hidup itu tidak bisa selalu berjalan mulus karena pasti ada saja kejadian-kejadian yang tidak pernah diharapkan namun bisa datang meresahkan jiwa bahkan hingga kesekian kalinya. Atau ketika kamu sudah mengusahakan hidup dengan baik ternyata suatu ketika bisa saja tidak berjalan sesuai ekspektasi.

Nah, akan sangat merepotkan jika kita mengkhawatirkan hal-hal yang mengganggu tersebut hingga jangka yang sangat panjang. Dan perlu disadari juga bahwa orang-orang pada umumnya pasti memiliki masalahnya masing-masing juga sehingga kita tidak mengalami masa sulit sendirian di dunia ini. 

Makanya penting sekali untuk kita bisa belajar menerima apapun baik itu kebahagiaan maupun kesedihan dengan lapang dada atau iklas. Berusahalah hidup semampunya, jangan pernah menyerah, lalu serahkan sisanya pada Yang Maha Kuasa karena biar waktulah yang menjawab keputusan akhirnya. Jangan lupa bahagia, yuk!  



 

Wednesday 25 May 2022

Belajar Bahasa Asing Melalui Aplikasi Daring

Kamu mau pandai berbahasa asing? Bingung mencari tempat kursus bahasa asing yang sesuai dengan keperluan dan minatmu? Apalagi yang tarifnya sesuai dengan kondisi ekonomimu? 

Zaman sekarang memang banyak orang yang yakin jika kamu memiliki kemampuan berbahasa asing bahkan lebih dari satu jenis bahasa, manfaatnya bisa menambah ilmu pengetahuan serta membuka peluang karir yang lebih luas. Makanya, tidak heran terutama bagi orang-orang yang siap terjun ke dunia bekerja memilih untuk merogoh kocek yang tidak sedikit untuk mendaftarkan diri di salah satu atau bahkan di beberapa kursus bahasa asing yang tarifnya lumayan tinggi demi mendapatkan kualitas yang sepadan.

Buatmu yang ekonominya belum mencukupi tapi ingin belajar bahasa asing secara simpel ternyata juga bisa loh belajar bahasa asing tanpa harus mendaftarkan diri ke tempat kursus favoritmu karena sudah banyak sekali aplikasi daring untuk belajar bahasa asing sebagai salah satu keunggulan dari majunya teknologi saat ini. 

1. Chatterbug: Language Learning

Aplikasi ini diperuntukkan bagi mereka yang tertarik untuk belajar bahasa asing seperti bahasa Inggris, Jerman, Perancis, dan Spanyol.

Setelah mengunduh dan mendaftarkan diri, kamu hanya bisa memilih salah satu bahasa mana yang ingin kamu pelajari terlebih dahulu lalu menyesuaikan level paling terbaru versi kamu sendiri, seperti level pemula, menengah, atau sudah jauh lebih baik. 


Di dalam aplikasi ini, nanti kamu bisa ikut grup berdasarkan native dan tema yang diselanggarakan masing-masingnya. Tentu saja ada sesi tanya jawab dan berbicara di dalam grup pilihanmu. Tapi tidak menjadi masalah jika kamu belum percaya diri berbicara atau cukup menyimak pembicaraannya saja.

2. Halo: Speak English

Aplikasi satu ini hanya dikhususkan buatmu yang sedang fokus belajar bahasa Inggris saja. Pada aplikasi ini ada banyak sekali native yang memang berprofesi sebagai guru maupun dosen bahasa Inggris dan tentu saja telah bersertifikasi. 


Beberapa kelas memang diperlukan biaya untuk bisa berkomunikasi dengan native pilihanmu dengan durasi per menit atau per jam. Namun kamu juga bisa berlatih komunikasi dalam bahasa Inggris dengan sesama murid dari berbagai negara belahan manapun secara maksimal tanpa biaya sepeserpun. Asik kan, kemampuan berbicara bahasa Inggrismu bisa bertambah lancar dan juga memiliki banyak kenalan dengan warga negara asing.

3. Hilokal - Language Exchange

Di aplikasi ini nanti kamu bisa mencari grup belajar bahasa asing sesuai dengan pilihanmu sendiri. Bahkan kamu juga bisa membuat grup sendiri yang diperuntukkan bagi mereka yang ingin belajar bahasa Indonesia darimu.


Tema grupnya bebas, kamu bahkan bisa ikut serta lebih dari satu grup seperti bertukar kebudayaan, membicarakan hobi, diskusi tentang film terbaru, maupun informasi seru lainnya dari masing-masing negara asal tapi tidak menyinggung SARA (Suku, Agama, Ras, Antargolongan). 

Tiga aplikasi belajar bahasa asing itulah yang bisa aku rekomendasikan buat kalian. Bahkan kamu bisa mengunduh ketiganya secara gratis melalui hp berbasis Android maupun Ios.

Nah, kira-kira kamu paling suka aplikasi yang mana?  


Foto : Diambil dari Playstore by Android



Monday 29 March 2021

5 Pilihan Sunscreen Spray Lokal Yang Patut Dicoba

Pakai sunscreen? Wajib banget hukumnya, ya!. Pokoknya kamu enggak boleh enggak pakai sunscreen walaupun ketika cuaca mendung sekalipun. Jangan sampai kamu sudah lakukan perawatan wajah di klinik kecantikan yang elit, rajin pakai pelembab wajah di pagi dan malam hari, selalui pakai serum wajah yang ekstra mahal, ditambah lagi maskeran produk ini dan itu beberapa kali seminggu, tapi ujung-ujungnya malah enggak pakai sunscreen

Padahal, aplikasi sunscreen harus menjadi rutinitas setiap harinya agar semua perawatan kulit yang telah kamu gunakan tersebut bisa bekerja secara maksimal. Dan lagi, sunscreen menjadi perlindungan kulit dari paparan sinar UV yang memang menjadi penyebab kerusakannya. 

Sebagai informasi, sinar UV itu ada UVA dan UVB dengan tingkat kerusakan terparah berasal dari sinar UVA karena dapat menembus awan dan kaca penyebab penuaan dini pada kulit seperti timbul flek atau bercak hitam, serta keriput. Sedangkan sinar UVB berdampak pada perubahan warna kulit (sunburn). Jika kamu sering terkena kedua sinar tersebut malah berisiko lebih parah seperti terkena kanker kulit. Gawat banget, kan?

Makanya nih, berikut ini ada 5 rekomendasi sunscreen spray produk lokal yang simpel banget penggunaannya karena tinggal semprot dan tentunya bisa meminimalisir serangan sinar UV. 

1. Macaria Sunscreen Spray 

Kamu sudah pernah dengar namanya? Macaria suncreen spray yang kemasan dan botolnya didominasi dengan warna putih dan kuning ini selain sudah terdaftar BPOM juga tertera komposisi serta cara pemakaiannya secara komplit. 

https://www.instagram.com/macaria.ind/


Macaria sunscreen spray berasal dari Yogyakarta dengan ukuran botol 100 ml. Produk ini mengandung SPF 30 dengan komposisi yang cukup ramah di kulit sensitif karena tidak mengandung alkohol, parfum, dan juga paraben. Kamu bisa mendapatkan kulit bebas dari sinar UV dan lembab terawat dengan merogoh kocek 119 ribu rupiah.

2. Buy Me Sunscreen Spray

Produk sunscreen spray lokal ini mengandung SPF setara 30, selain sudah mengantongi izin BPOM juga memperoleh sertifikasi halal. 

http://buymeofficial.com/


Dengan menggunakan Buy Me sunscreen spray, selain membantu melawan sinar UV juga bisa membuat kulitmu lebih cerah sementara secara instan dalam hitungan 10 detik saja. Penasaran mau coba adu kulit mirip artis Korea? Pakai saja produk ini. Harganya cukup murah loh, yakni 65 ribu rupiah per botolnya dengan kemasan 45 ml.

3.  Minty Sunscreen Spray By Lea Gloria

Sunscreen spray dengan harga 20 ribu rupiah? Ada nih, produk terbaru dari Lea Gloria dengan desain kemasan yang menggemaskan banget. Tak hanya harganya yang ramah di kantong, produk ini juga sudah terdaftar nomor BPOM sehingga aman dipakai ke semua jenis kulit apalagi tanpa mengandung alkohol dan juga parfum.

https://www.instagram.com/maskerbylea.new/


Keunggulannya lain sunscreen spray dari Lea Gloria adalah adanya kandungan kolagen dan niacinamide yang memang sangat bermanfaat bagi kecantikan kulit. Ada pula sensasi dingin yang berasal dari mint supaya wajahmu selalu terlihat fresh setelah menyemprotkan sunscreen ini setiap 2 jam sekali tanpa khawatir make up akan rusak. 

4. Fabil Chromanyl Daily Lightweight Sunscreen

Dipercaya sebagai daily sunscreen lokal pertama yang diformulasikan dengan chromabright. Fungsinya melindungi kulit dari paparan sinar matahari, mencerahkan kulit, mengatur proses pigmentasi kulit, serta memperbaiki sel-sel kulit yang rusak tanpa meninggalkan ketergantungan ketika pemakaian produk. 

Keunggulan produk sunscreen dari Fabil selain mengandung SPF 50 yang dipercaya dapat melindungi kulit dari paparan sinar UVB sampai 95% juga dengan adanya salah satu bahan yang diambil dari herbal alami seperti daun bidara. 

https://fabil-skin.com/


Dengan tambahan bahan herbal, kamu enggak perlu heran jika manfaatnya bakal keren banget. Makanya sunscreen spray berukuran 100 ml ini sampai dihargai 220 ribu sebotolnya. Kan, harga memang sepadan dengan kualitas. Mau buktikan sendiri? 

5. Jarte Sunscreen Spray Coral Friendly x Nathanie Christy

2in1 Jarte Sunscreen Spray yang masuk ke kategori physical sunscreen ini mengandung SPF 30 dan terdiri dari dua kemasan yakni 100 ml seharga 175 ribu dan 30 ml seharga 55 ribu. Tentu saja produk ini sudah mengantongi izin BPOM serta bahan pilihan yang dinyatakan aman untuk wanita mengandung dan menyusui dengan kandungan terbaiknya berupa Licorice, Centella Asiatica, dan Aloe Vera.

https://www.instagram.com/jartebeauty/


Nah, dari semua produk sunscreen spray karya anak bangsa yang sudah direkomendasikan tersebut di atas, kira-kira produk yang mana yang paling menarik minat kamu untuk mencobanya? Terlebih lagi di saat pandemi seperti sekarang, cocok banget pakai sunscreen yang tinggal semprot untuk mengurangi risiko terlalu sering menyentuh wajah. Setelah memakai sunscreen spray tersebut, wajahmu juga bisa jadi ikutan lembab karena bahan-bahannya memang top banget dipakai untuk segala usia. Tunggu apa lagi, enggak mulai belanja sunscreen spray dari sekarang, nih? 



Thursday 11 June 2020

Peralatan Tempur Wajib Dibawa Saat "New Normal" Akibat Corona

Corona atau covid-19 yang sudah dinyatakan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) sebagai pandemi telah membuat perubahan drastis terutama di negara Indonesia semenjak Flu Spanyol pada tahun 1918. 

Setelah adanya konfirmasi bahwa ada dua orang warga di Indonesia (WNI) mengalami positif corona pada awal Maret 2020 sebagai kasus pertamanya yang diketahui ditularkan oleh warga dari Jepang, pemerintah Indonesia semakin ketat mendekteksi siapa saja yang mengalami gejala yang sama. Gejala-gejala orang yang telah tertular virus corona biasanya bisa terlihat setelah sekitar 11-14 hari terpapar virus corona. Misalnya saja akan mudah lelah, flu, demam, atau badan yang pegal-pegal. 

Sayangnya, ternyata virus corona bisa tertular dari orang-orang yang sebenarnya telah positif corona namun tidak memiliki gejala berarti atau terlihat sangat  bugar. Biasanya orang-orang tanpa gejala ini lebih banyak dialami mereka yang berusia belasan tahun hingga tiga puluhan tahun. Setelah dimulainya rapid test, belum ada sebulan setelah konfirmasi kasus pertama corona di Indonesia tersebut menyebabkan lonjakan pasien kasus terpapar corona mulai meningkat. Pemerintah Indonesia akhirnya memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) pada pertengahan Maret 2020 terutama di kota-kota yang memiliki banyak kasus corona seperti Jabodetabek.

Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) bahkan semakin diberlakukan di beberapa daerah selain Jabodetabek hingga mengalami perpanjangan waktu tak menentu karena harus benar-benar didapati informasi telah terjadi penurunan kasus atau berkurang pasien yang terpapar virus corona secara signifikan. PSBB inilah yang membuat adanya perubahan baru seperti sekolah yang mewajibkan murid-muridnya belajar dari rumah, perkantoran yang mewajibkan pekerjanya bekerja dari rumah, serta pusat hiburan contohnya mal dan tempat wisata harus ditutup. 

Hanya ada beberapa instansi yang diperbolehkan tetap beroperasi selama pemberlakukan PSBB. Contohnya TNI/POLRI, toko dan supermarket yang berkaitan dengan sembako, media cetak maupun telekomunikasi, pom bensin, bank, asuransi, Bursa Efek Jakarta (BEJ), ekspedisi atau jasa pengiriman barang, serta layanan keamanan yang tentunya dengan kewajiban mutlak. Seperti pembatasan jumlah pekerja, tetap menggunakan masker, rajin mencuci tangan, taat jaga jarak sekitar 1-2 meter satu sama lainnya, dan lain sebagainya agar situasi tetap aman dari ancaman virus corona.  

Dengan diterapkan PSBB, tak hanya warga di Indonesia melainkan seluruh warga di negara-negara yang terdampak corona mengalami krisis pemasukan dana akibat tak sedikit dari mereka yang berakhir dirumahkan atau mendadak menjadi korban pemutusan hubungan kerja (PHK) oleh banyak perusahaan tertentu terutama Usaha Kecil dan Menengah (UKM). 

Syukurlah per awal Juni 2020, salah satu wilayah yang semula orang-orang yang dinyatakan positif corona dinyatakan terbanyak yakni di Jakarta, akhirnya mulai diberlakukan masa transisi. Maksudnya, aktivitas para pekerja yang semula wajib dilakukan dari rumah perlahan sudah mulai diberi kelonggaran dengan bisa dilakukan di kantor secara bertahap tergantung lokasi sebelum tatanan hidup normal atau lebih sering disebut fase new normal. Dengan berkurangnya jumlah orang-orang yang terindikasi positif corona dan bertambahnya jumlah pasien yang sembuh, sektor perekonomian sedikit demi sedikit mulai diperbaiki.

Tentu saja sekolah tetap mewajibkan murid-muridnya belajar di rumah di masa trasisi ini bahkan belum diketahui akan berakhir hingga kapan. Intinya, sebagian besar sektor usaha sudah bisa dibuka secara bergiliran mulai dari perkantoran, toko, mal, hingga taman-taman hiburan tapi dengan catatan anak-anak serta orang lanjut usia masih tetap tidak diizinkan keluar rumah hingga situasi sudah kondusif. Selain itu, orang-orang yang bertempat tinggal di zona merah alias wilayah yang salah satu warganya pernah memiliki kasus positif corona tetap wajib dikarantina untuk sementara waktu minimal selama 14 hari. 

Nah, demi masa transisi yang sukses menuju new normal itu sebenarnya cukup menyenangkan tapi pada kenyataannya ternyata tidak gampang. Alasannya, jika orang-orang yang reaktif dan berpredikat positif corona kembali ditemukan dalam jumlah banyak maka new normal bisa saja hanya angan semata. Akan sangat mungkin transisi menuju new normal malah ditunda dan akan diberlakukan kembali aturan PSBB. Maka dari itu, pada situasi pandemi dan belum terciptanya vaksin corona menandakan masa transisi menuju new normal tidak boleh asal-asalan dan tetap perlu diterapkan secara berhati-hati demi kelangsungan perbaikan bidang perekonomian yang sempat jatuh.

Oleh karena itu, selain diiringi dengan doa, berikut adalah peralatan tempur yang wajib tersedia di tas setiap individu yang hendak beraktivitas di luar rumah menghadapi pandemi corona.

1. Masker
Masker akan menjadi aksesoris baru yang wajib dipakai saat keluar rumah. Tidak lagi hanya yang sedang sakit melainkan seluruh masyarakat yang beraktivitas selain di rumah diwajibkan mengenakan masker. Masker pun sudah sangat bervariasi bisa masker medis atau sekali pakai maupun masker kain yang lebih reusable.

Penggunaan masker juga harus tetap mengikuti petunjuk dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) maupun para ahli medis. Misalnya masker harus dalam keadaan bersih, tidak sering dipegang oleh tangan apalagi yang masih sering lupa mencuci tangan, harus dua lapis dan sebagainya. Kamu bisa klik link ini untuk informasi seputar cara penggunaan masker yang tepat.  Sebagai tambahan, siapkan juga masker cadangan di tasmu minimal satu buah agar bisa diganti sesegera mungkin jika masker yang kamu sudah kamu kenakan sudah kotor atau tidak layak pakai lagi.

2. Jaket
Jika bepergian, ada baiknya kenakan jaket atau jas hujan. Jadi paparan virus corona langsung ke badan lebih bisa diminimalisir. Cucilah jaket atau jas hujan tersebut sesampainya di rumah.

3. Sabun Cair
Sangat dianjurkan bagi setiap orang agar rajin mencuci tangan setiap kali menyentuh barang-barang terutama di tempat umum. Jika kamu mendapati wastafel umum tidak menyediakan atau kehabisan sabun pencuci tangan, maka kamu bisa bawa botol sabun cair sendiri di tas sebagai antisipasinya.

4. Hand Sanitizer
Mungkin ada saja pekerja lapangan yang sulit menemukan wastafel umum, atau bisa saja ketika berada di ruang publik memang harus menyentuh barang-barang yang sering dipegang dan mudah terpapar virus seperti gagang pintu, pegangan tangga, tombol lift, dan sebagainya sehingga tidak sempat cuci tangan secara langsung.

Hand sanitizer (www.cnn.com)

Maka kamu wajib membawa hand sanitizer dengan kandungan alkohol yang mencukupi agar kuman maupun virus bisa segera hilang tanpa bantuan air dan sabun. Pilihan hand sanitizer saat ini sudah cukup banyak, kamu tinggal pilih yang sesuai dengan jenis kulitmu serta cari dengan harga yang pantas.

5. Helm 
Bagi kamu yang terbiasa menggunakan angkutan berbasis daring seperti ojek, tak ada salahnya jika kamu membawa helm milik pribadi demi mengantisipasi tidak adanya perputaran virus corona yang mungkin saja terjadi akibat berganti-ganti mengenakan helm milik pengendara ojek dengan para penumpang. 

6. Disinfektan 
Beragam upaya agar kebersihkan tempat-tempat umum terus diterapkan tidak hanya oleh pemerintah melainkan kesadaran warga masing-masing. Bahkan menyemprotkan cairan disinfektan menjadi hal yang wajib dilakukan rutin selain menjaga jarak untuk memerangi virus corona.

Tidak ada salahnya kamu menyediakan semprotan berisi cairan disinfektan di tasmu juga. Kamu bisa membelinya secara langsung atau membuatnya sendiri yang bisa kamu baca setelah klik link ini. Pembuatan cairan disinfektan cukup mudah asalkan bahannya tersedia secara komplit dengan takaran yang tepat. 
 
7. Tisu
Aktivitasmu yang sering berpindah-pindah tempat mungkin saja bisa lebih riskan dengan meja dan tempat duduk yang dipakai dengan orang banyak. Sediakan tisu baik tisu kering maupun tisu basah untuk membersihkan tempat duduk atau mejamu jika merasa kurang steril. Pakai cairan disinfektan terlebih dulu jika diperlukan. Setelah itu, buang tisu tersebut pada tempat sampah tertutup sesegera mungkin. 

8. Alat Makan 
Tempat-tempat makan yang sudah diperbolehkan untuk beroperasi biasanya baru bisa menerima pelanggan untuk makan di tempat dengan persyaratan ketat. Jika mau simpel, kamu bisa membawa bekal dari rumah saja atau jika memang ingin membelinya dari restoran, usahakan untuk membungkusnya dan makan di tempat yang jauh dari keramaian. Ganti alat makan plastik dari restoran tersebut dengan alat makan milik pribadi. Jika memungkinan, hangatkan kembali masakannya sebelum kamu santap. 

Alat Makan (www.klikdokter.com)

9. Botol Minum 
Tidak hanya alat makan saja, demi tetap minum air mineral sesuai kebutuhan per harinya, ada baiknya sediakan botol minuman berisi air mineral sendiri dari rumah. Botol minum tersebut bisa diisi kembali jika tempat kerjamu menyediakan air galon.

Jika tidak ada, kamu bisa beli air minum merek apa saja dari supermarket terdekat dan tuang kembali di botol minum sendiri agar lebih aman dan nyaman dibawa-bawa.

10. Alat Ibadah
Jika biasanya kamu beribadah dengan menggunakan alat ibadah umum, selama pandemi corona masih belum dapat diatasi tentunya akan lebih baik jika kamu membawa alat ibadah sendiri berupa sajadah, sarung, maupun mukena. Sehingga ibadahmu dapat dilakukan secara khusu' dan tidak perlu khawatir dengan perputaran virus corona dari alat-alat ibadah yang dipakai secara umum.

11. Alat Bantu Buka Pintu
Alat bantu buka pintu ini terbilang baru tercipta demi mengatasi kekhawatiranmu pada beberapa lokasi barang yang sering disentuh secara bergantian dengan orang-orang yang tidak dikenal terutama di masa pendemi corona. Misalnya bisa digunakan untuk membuka gagang pintu maupun menekan tombol lift. Kamu bisa membeli alat bantu ini di beberapa marketplace dengan harga yang cukup terjangkau. 

Alat Bantu Buka Pintu (www.tokopedia.com)


12. Kantong Belanja
Selain demi mengurangi sampah plastik, membawa kantong belanjaan atau totebag juga diyakini sangat membantu mengurangi penularan virus corona. Kamu tidak perlu khawatir lagi jika plastik dari toko mungkin saja sudah terpapar virus karena sudah dipegang-pegang orang lain. Sebaiknya cuci kantong belanjaanmu setiap habis dipakai, dan juga semprotkan cairan disinfektan pula pada barang belanjaannya.

Nah, jika sudah komplit peralatan tempurmu dalam memerangi virus corona, maka tidak perlu khawatir lagi ya menyambut new normal asalkan kamu tetap mematuhi aturan yang sudah diinformasikan oleh pemerintah setempat dan tetap menjauhi zona-zona terlarang.

Selamat beraktivitas, semoga virus corona ini segera berakhir tidak hanya di Indonesia melainkan di seluruh dunia. Semangat!

 




 

Para Blogger Pasti Paham, Berikut 5 Alasan Blog Pribadi Tak Kunjung Update

 “Kok blog kamu jarang update , emang udah enggak aktif lagi, ya?” “Ngakunya blogger, tapi kok blog kamu malah jarang ter- update , sih?” ...